Karakter Jurnal Air Tanah (JAT)Jurnal Air Tanah adalah jurnal sains terbuka di bidang air tanah, hidrogeologi dan sumber daya air. Karakter unik kami:Mendukung pengunggahan preprint: Mendorong penulis untuk mengunggah artikel pra-peer-reviewnya ke e-print server INArxiv. Penulis juga dapat memanfaatkan platform penulisan Authorea dan Overleaf untuk keperluan drafting sekaligus pengiriman makalah ke INArxiv e-print server. Kami memberikan opsi bagi penulis untuk menayangkan versi 1 artikelnya dalam format HTML pada laman INArxiv - Authorea Group Page untuk mendapatkan komentar dan masukan dari pembaca secara langsung.Memaksimumkan HTML: Kami berupaya memaksimumkan HTML dalam penayangan artikel yang telah diterima. Artikel akan tayang dalam format HTML secara penuh, selain dalam format PDF pada laman konvensional berbasis OJS.Didukung jejaring berbagai layanan sains terbuka: JAT bekerjasama dengan platform penulisan Authorea dan Overleaf sebagai layanan kami kepada para penulis. Bila menggunakan layanan ini, penulis dapat mempercepat alur proses publikasi. Berorientasi kepada para pembaca: selain menayangkan artikel dalam format HTML secara penuh via Jurnal Air Tanah - Authorea Group Page yang tentunya memberikan kenyamanan kepada pembaca, kami juga memaksimumkan fitur anotasi dan pemberian komentar oleh Hypothes.is dan PRE-review platform.Mendorong publikasi data dan reproducible research: dalam operasionalnya, JAT mendorong para penulis untuk mempublikasikan data dalam format yang paling mudah untuk digunakan pembaca. TUjuannya adalah agar pembaca dapat memvalidasi dan menguji hasil analisis yang tertayang dalam artikel (prinsip reproducible research). Data tersebut kemudian disitir dalam artikel. Kerjasama kami dengan INArxiv memungkinkan pembaca untuk mengunggah berkas pendukung (supplementary files) berukuran besar secara leluasa. Berkas pendukung dapat berupa tabel data mentah, rekaman suara, video, kode program, dll. Semua itu diharapkan dapat memberikan kenyamanan kepada penulis sekaligus juga kepada para pembaca.